Di percobaan kali ini jujur banyak banget kegagalannya, mulai dari gak bisa di-download library LiquidCrystal_I2C karena gak ketemu di Manage Library, code yang gagal update karena Port gak kedeteksi di Arduino IDE, yang awalnya pake OLED terus ganti ke LCD 16x2 karena eror saat update kodenya sampai gonta-ganti Board ESP32 karena dikira rusak.
Jadi di blog kali ini aku gak hanya membahas tentang "BAGAIMANA" tetapi "MENGAPA" biar bisa saling berbagi tips mengatasi kegagalan nih, hehe..
Oke langsung mulai aja ya..
[[ Peralatan :: ]]
- Kabel jumper female to female (4 buah)
- USB Type A
- I2C LCD 16x2
- ESP32 Board (30 pins)
- Arduino IDE (yang telah diinstall board dan port untuk ESP32, jika belum cek bit.ly/InstalasiBoardESP32)
[[ Steps :: ]]
Instalasi Library- Install library LiquidCrystal_I2C. Bisa di download di link berikut. (https://github.com/marcoschwartz/LiquidCrystal_I2C/archive/master.zip)
- Selesai download, unzip folder dan rename folder from
LiquidCrystal_I2C-masterke LiquidCrystal_I2C. - Move folder LiquidCrystal_I2C ke folder Arduino IDE installation libraries.
- Finally, re-open your Arduino IDE.
Kode
- Menampilkan ke layar address dari I2C LCD
Setelah berhasil compile dan update akan terlihat seperti gambar berikut pada serial monitor.
- Menampilkan text pada I2C LCD
Rangkaian
[[ Simulasi :: ]]
Tips & Trick :
Jadi, di awal tadi kan aku udah bilang kalau di percobaan ini aku sering banget gagal.
Nah aku mau bagi tips nih ke kalian.
Masalah 1 : Cek kode programnya, apakah sudah sesuai atau belum. Untuk OLED pada bagian #define OLED_RESET diisi dengan -1 bukan 4. Untuk alamatnya di OLED juga diganti jadi 0x3C.
Untuk I2C LCD 16x2, setelah mendapatkan address dari I2C LCD nya, masukkan nilai tersebut pada bagian LiquidCrystal_I2C(address, ledColumns, ledRows).
Masalah 2 : Pastikan librabry LiquidCrystal_I2C telah ada di libraries folder Arduino IDE kamu.
Masalah 3 : Pakai kabel data untuk USB nya, tidak memakai kabel untuk powerbank (gatau sih tapi sewaktu percobaan, aku gagal updating mulu >.< jadi apa salahnya mencegah hehe).
Masalah 4 : Pastikan kamu sudah mengatur bagian PORT ya (kalau di aku itu Port nya COM4, tapi ada juga di COM3).
Segitu sih kendala yang aku hadapi sepanjang percobaan ini, semoga bisa membantu.. Terimakasih sudah berkunjung!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar